Cara Membuat Tombol Whatsapp di blog



Untuk membuat Cara Membuat Tombol Whatsapp di blog, kita bisa memanfaatkan script url seperti dibawah ini :

https://api.whatsapp.com/send?phone=6285701007711&text=Assalamualaikum%20Admin%20Saya%20Mau%20Order%20Produk


Anda tinggal copy script url diatas, lalu ubah bagian no telpon (625701007711) dengan no milik Anda/Penjual, dan bisa juga mengubah kata-katanya.

*tanda %20 pada script url diatas artinya Space.

Jadi, saat ada yang klik link diatas, maka otomatis akan diarahkan ke aplikasi whatsapp.






'' untuk melihat demo silahkan klik DISINI



Bagaimana jika kita ingin membuat widget tombol chat via whatsapp pada situs website kita ?

Biasanya ini dibutuhkan bagi mereka yang aktif atau memiliki website toko online sendiri

Caranya gampang, tinggal mencopy script html dibawah ini, jangan lupa ubah no telpon dan kata-katanya. Selanjutnya tinggal pasang pada widget blog/toko online Anda.

<center><a href="https://api.whatsapp.com/send?phone=6287886181992&amp;text=Assalamualaikum%20Admin,%20Saya%20mau%20order%20Produk"><img src="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgkqJ4bdgqrhyphenhyphenJIolM15CPO95NIgAUDGWlT5Sybqo50WfpQx2qnX5W53hXz5PzWPYPUDFyQad9ds4c2kXQrgeRj9q8EHmCNz3ui65n9z94OOHQdCF4EwHa0uS2aZ9h3nRukZEStPiGa1Zg/h90/Button+Chat+via+Whatsapp.png" style=" max-width: 100%;" / /></a></center>

Ingin mencobanya silahkan klik link berikut ini :

Berikut ini saya berikan beberapa contoh atau cara dalam penerapannya, silahkan pilih salah satu atau bisa semuanya tergantung kebutuhan :

1. Menggunakan link langsung dengan script aslinya
  • https://api.whatsapp.com/send?phone=6287886181992&text=Assalamualaikum%20Admin%20Saya%20Mau%20Order%20Produk
  • Cara ini adalah cara yang paling mudah dipakai, hanya saja pelanggan akan sulit menghafalnya dan tidak mungkin untuk mengetiknya secara manual jika dikemudian hari ingin melakukan order lagi harus mencari link ini lagi
2. Menggunakan fitur Custom Short URL
  • http://bit.ly/087886181992
  • Seperti halnya pada nomor 1 diatas, kita bisa langsung menggunakan linknya, namun dengan cara menyingkatnya agar lebih mudah dihafal dan diketik, fitur ini bisa dibuat di situsnya  https://bitly.com/ kemudian daftar, dan buat custom urlnya.
3. Menggunakan link dengan subdomain website
  • http://order.cerekal.com
  • Bagi yang sudah memiliki website sendiri, bisa menggunakan fitur ini agar lebih mudah dihafal
  • Sebenarnya prinsipnya sama dengan nomor 2 diatas, hanya saja jika nomor 2 kita menggunakan pihak ke tiga untuk membuatnya, namun dengan ini kita bisa membuatnya sendiri menggunakan domain website kita, tentunya pelanggan akan lebih budah mengingatnya
4. Membuat Widget order di Website
  • <center><a href="https://api.whatsapp.com/send?phone=6287886181992&amp;text=Assalamualaikum%20Admin,%20Saya%20mau%20order%20Produk"><img src="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgkqJ4bdgqrhyphenhyphenJIolM15CPO95NIgAUDGWlT5Sybqo50WfpQx2qnX5W53hXz5PzWPYPUDFyQad9ds4c2kXQrgeRj9q8EHmCNz3ui65n9z94OOHQdCF4EwHa0uS2aZ9h3nRukZEStPiGa1Zg/h90/Button+Chat+via+Whatsapp.png" style=" max-width: 100%;" / /></a></center>
  • Bagi yang sudah mempromosikan produknya di website, ini adalah cara yang paling menarik, karena linknya akan berupa gambar, kita bisa pilih/mengganti sendiri gambar yang ingin ditampilkan dengan mengganti link gambar pada kalimat “https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEgkqJ4bdgqrhyphenhyphenJIolM15CPO95NIgAUDGWlT5Sybqo50WfpQx2qnX5W53hXz5PzWPYPUDFyQad9ds4c2kXQrgeRj9q8EHmCNz3ui65n9z94OOHQdCF4EwHa0uS2aZ9h3nRukZEStPiGa1Zg/h90/Button+Chat+via+Whatsapp.png”, anda bisa mencarinya di google image kemudian klik kanan dan pilih copy image address
5. Membuat link order menggunakan QR Code
  • dengan menggunakan QR Code, kita bisa menempatkannya diberbagai media promosi, seperti website, sosial media, flyer, banner dll
  • Untuk membuat QR Code ini caranya adalah :
  1. Buka website penyedia layanan QR Code di http://www.qr-code-generator.com/
  2. Pilih URL
  3. Copy pastekan Url link order anda ke kolom inputnya
  4. Pilih dan Klik Create QR Code
  5. Download Hasil QR Codenya

Gimana mudah bukan? Kalau masih ada yang bingung, mohon ditanyakan dikomentar ya.

Demikianlah tutorial Cara Membuat Tombol Whatsapp di blog, semoga mudah dipahami dan bermanfaat. Jika berkenan silakan SHARE ilmu ini kepada teman-teman.



ref ; http://cerekal.com/blogs/2017/04/13/cara-mudah-bikin-orderlink-langsung-dari-whatsapp/

Komentar